Tips memasak Mie Instan Agar Lebih Sehat

07.49
Mie instan sudah sangat famliar bagi masyarakat Indonesia. Jika tidak ada nasi dan lauk, maka mie instan bisa menjadi jawaban untuk menghilangkan rasa lapar. Apalagi sekarang ini sudah banyak variasi rasa yang menggungah selera  yang ditawarkan oleh produsen mie instan ini.


Makan mie instan jika terlalu berlebih sebenarnya tidak baik bagi kesehatan. Karena mengandung garam dan msg yang berlebih sehingga banyak yang membatasi mengonsumsi makanan ini. Sebenarnya mie instan itu tidak terlalu berbahaya jika Anda mengonsumsinya dengan bijak.
Nah, berikut ini tips agar mie instan yang Anda makan lebih sehat dan memiliki nilai gizi yang cukup.
Mengurangi Bumbu
Bumbu merupakan salah satu bagian dari mie instan yang dikhawatirkan oleh banyak orang. Karena didalamnya terkandung garam dan MSG yang cukup banyak. Padahal kedua kandungan tersebut dikonsumsi dengan batasan tertentu. Oleh karena itu ada baiknya ketika memasak mie instan, kurangi bumbu atau tidak memakai sama sekali.
Lebih amannya Anda bisa meracik bumbu sendiri seperti bawang putih yang dihaluskan dengan sedikit merica, garam, gula, kecap, saus dan bumbu lainnya. Walaupun rasanya tidak bisa mengalahkan bumbu dari mie tersebut, tapi rasa dari bahan alami lebih menyehatkan,.
Pastikan Mie Instan Matang Sesuai Petunjuk
Ladies pasti sering melihat ada beberapa orang yang mengonsumsi mie instan dengan cara dirematkan dan diberi bumbu. Cara ini sangat dilarang karena sangat tidak sehat. Mie kering yang kering harus diolah dulu agar matang dan memilik tekstur yang mudah untuk dicerna. Jika mie yang Anda masak tidak mang maka proses pencernaan menjadi lebih sulit.
Pastikan ketika Anda memasak mie instan dengan cara penyajian yang tertera di bungkus. Ada sebagian orang yang membuang air rebusan mie yang keruh dan diganti dengan air rebusan lain. Walaupun belum ada penelitian, tapi alangkah baiknya dicoba karena lebih aman dibandingkan secara langsung.
Tambah dengan sayur, daging ataupun telur
Mie instan lebih banyak memberikan asupan karbohidrat sehingga membuat kenyang tapi dengan gizi yagn kurang berimbang. Agar lebih sehat Anda bisa menambahkan bahan lain yang alami tapi memiliki rasa yang enak seperti sawi, tomat, dan wortel. kemudian untuk proteinnya Ladies bisa mengambil telur, daging sapi cincang, udang ataupun daging ayam. Bisa juga ditambahkan dengan tahu dan sebisa mungkin hindari sosis atau produk beku sejenis karena menggunakan bahan alami lebih baik.
Membatasi Jumlah Mengonsumsinya
Membatasi mengonsumsi mie instan sangat penting, karena jika terlalu berlebih akan tidak baik untuk kesehatan. Anda bisa mengatur mengonsumsi mie instan ini sekali sebulan, atau seminggu sekali. Perlu diingat hindari mengonsumsi mie instan menjelang tidur. Karena  terbuat dari tepung maka mie yang masuk ke dalam tubuh akan diubah menjadi gula yang tentunya akan berbahaya bagi tubuh.
Jangan Campur Mie Instan dengan Nasi
Masyarakat Indonesia terbiasa makan mie dicampur dengan nasi. Padahal Mie instan sudah banyak mengandung kalori dan karbohidrat, jika dicampur dengan nasi maka tubuh bakal memiliki kadar gula yang  tinggi.
Makanya daripada dicampur dengan nasi mendingan dicampur dengan sayuran, dan daging ayam. Disamping lebih lezat juga lebih menyehatkan.

Artikel Terkait